Life of Happy Mom - Indonesian blog about parenting, health, & up and down of life.

Cara Melatih Anak TK Berpuasa

Wednesday, March 29, 2023

Anak usia TK mulai memahami puasa sehingga ia ingin ikut berpuasa seperti orang tuanya. Namun, anak sering bertanya kapan azan bahkan menangis minta berbuka puasa lebih cepat. Turuti atau enggak? Kok enggak tega melihatnya. Seharusnya bagaimana, ya, cara mengajarkan anak TK berpuasa?

Cara melatih anak berpuasa sejak kecil
Masak boleh, makan tunggu azan



Anak wajib puasa umur berapa?

Saat anak berusia TK (sekitar 5-6 tahun), ia semakin banyak bertanya tentang apa itu Ramadan, apa itu berpuasa, dan tertarik ikut salat tarawih. Alhamdulillah itu indikator perkembangan yang baik.


Bulan Ramadan tiba, kita sebagai orang tua ingin melatih anak berpuasa. Mumpung si anak juga muncul ketertarikan. 

Ada pula sekolah TK yang menerapkan selama bulan Ramadhan diharap tidak membawa bekal, mau - tidak mau selama di sekolah anak-anak berpuasa.

Sebenarnya usia berapa anak wajib puasa?

Kalau ngomongin wajib berpuasa penuh sesuai syariat Islam yaitu saat baligh. Anak 5-6 tahun bisa dikenalkan berpuasa, misal sampai dhuhur. Sementara anak usia 7 tahun ke atas telah memasuki masa tamyiz, sudah tahu mana yang benar dan mana yang salah, kognitifnya semakin berkembang. Anak 7 tahun dapat berlatih puasa sampai maghrib. 

 Baca juga: Mengajarkan Anak Balita Berpuasa


Cara Melatih Anak TK Berpuasa

Cara mengajarkan anak TK berpuasa dapat dimulai sebelum Ramadan dengan membangun suasana antusias menyambut bulan Ramadan. Misal mengajak anak mendekorasi rumah dengan tema Ramadan atau menyusun menu sahur dan buka puasa kesukaan anak seperti resep nasi bukhari rice cooker.


Walau belum bisa puasa full, latihan berpuasa anak TK bisa dimulai setengah hari, sampai dhuhur. Ada yang kemudian setelah makan siang lanjut puasa lagi sampai maghrib, ada yang tidak.


Anak susah bangun sahur? Saat SID berusia 5-6 tahun, ia belum bisa bangun sebelum subuh. Maka, ia boleh sahur di pagi hari saat bangun tidur. Anak belajar sahur bangun jam berapa saja.


Dalam kajian "Mendidik Anak Berpuasa", Teh Yuria Cleopatra menyampaikan latihan anak berpuasa perlu memperhatikan hal-hal berikut:

    • Jangan paksakan diri anak. Perhatikan fisik anak apakah ada penyakit lambung, sakit kepala, lemas, bibir pecah-pecah, dan sebagainya.
    • Evaluasi berat badan anak, apakah ada penurunan yang signifikan.
    • Pastikan anak mendapat asupan gizi yang cukup termasuk cukup minum air supaya terhidrasi. 
    • Ajak anak aktif bergerak supaya enggak kaku. Mau sambil bernyanyi nasyid anak dan berjoged, boleh, supaya suasana enggak gloomy.
    • Atur waktu tidur anak, misal setelah dhuha bisa tidur sebentar sebelum berangkat sekolah atau pulang sekolah sempatkan tidur siang.


Selama bulan puasa, isi kegiatan bersama anak seperti mengajak anak menyiapkan buka puasa, berbagi takjil, membaca buku anak tema Islam, dan sebagainya. Ide kegiatan Ramadhan bisa disimak di "Family Project Ramadan".

Jadikan puasa sebagai latihan, bukan paksaan. Anak menjadi semangat berpuasa karena saat bulan Ramadan ada makanan kesukaannya yang enak, ia bisa makan es krim, ibu jarang marah, dan ia punya perlengkapan salat (bila ada rezeki lebih). Apresiasi dan reward sederhana bisa menjadi mood booster anak belajar berpuasa, lho!

Bisa disimpulkan melatih anak TK berpuasa itu menyesuaikan kemampuan anak dan dengan cara menyenangkan. Orang tua membawa suasana bahagia menyambut Ramadan, mengisi kegiatan bersama anak yang seru, termasuk jadi jarang marah ke anak. Hehe.... 

Pesan Teh Patra, mengajarkan anak berpuasa itu bukan untuk pamer ke keluarga atau media sosial. Luruskan niat ini untuk ibadah, untuk membangun rumah bersama di surga. Aamiin.... 
Post Comment
Post a Comment

Hai!
Terima kasih banyak ya sudah berkunjung. Semoga artikel tersebut bermanfaat.

Bagaimana komentarmu? Silakan tulis di kolom komentar, bisa pakai Name/URL. Kalau tidak punya blog, cukup tulis nama.

Ku tunggu kedatanganmu kembali.

Jika ada yang kurang jelas atau mau bekerja sama, silakan kirim e-mail ke helenamantra@live.com

Salam,
Helena

Auto Post Signature

Auto Post  Signature
Stay happy and healthy,