Life of Happy Mom - Indonesian blog about parenting, health, & up and down of life.

Review Scarlett Serum Retinol dan Niacinamide, Boleh Digabung?

Friday, August 5, 2022
Retinol dan niacinamide menjadi dua bahan skincare yang populer. Apa saja manfaatnya bagi kulit wajah? Bagaimana jika menggunakan niacinamide dan retinol secara bersamaan sebagai skincare routine? Kali ini saya mengulas dua serum Scarlett Whitening yaitu Scarlett Serum Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract dan Scarlett Skin Smoothing Retinol Serum.

scarlett whitening niacinamide serum review
Review Scarlett Serum Retinol dan Niacinamide

Sebelumnya, saya puas banget pakai Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum. Hasilnya terlihat pada bekas jerawat yang lebih cepat pudar seperti saya ulas di skincare Scarlett yang aman untuk ibu menyusui.


Nah, di awal 2022 Scarlett meluncurkan dua serum baru yang mengandung niacinamide dan retinol. Saat itu saya masih intens menyusui jadi menghindari bahan aktif retinol dalam skincare walau usia udah butuh pakai anti-aging yah. Sebulan terakhir alhamdulillah kesampaian cobain serum Scarlett tersebut.


FYI, Scarlett serum niacinamide dan retinol ini telah terdaftar di BPOM RI, tidak diujicobakan pada hewan, terdaftar non-mercury, dan terdaftar non-hydroquinone. 


Baca juga: Daftar Obat Sirup Aman untuk Anak


Scarlett Serum Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract

komposisi scarlett niacinamide serum
Scarlett niacinamide serum

Scarlett Serum Niacinamide dikemas dalam botol kaca bening – ungu dengan isi bersih 15ml. Botolnya doff jadi enggak bisa melihat jelas udah sisa berapa serumnya. Berhubung saya pakai serum niacinamide pagi dan malam, sepertinya satu botol bakal habis untuk satu bulan.


Bagi yang bermasalah dengan kulit kusam, kering, dan noda hitam bekas jerawat bisa pakai serum niacinamide ini. Cocok untuk semua jenis kulit dan dapat dipakai untuk usia 13 tahun ke atas. Catatan untuk ibu hamil sebaiknya pakai face care Scarlett setelah melewati trimester kedua dan konsultasikan terlebih dahulu ke obgyn masing-masing.


Warna serum niacinamide bening dengan tekstur cair. Butuh waktu sekitar 3 menit untuk serumnya meresap. Tidak ada aroma saat menggunakannya namun terasa sedikit lengket di kulit.

harga scarlett niacinamide serum
Scarlett niacinamide serum

Manfaat Scarlett Serum Niacinamide yaitu:

Niacinamide 5%

Niacinamide merupakan zat turunan vitamin B3 atau niacin yang bermanfaat membantu memperbaiki skin barrier, antiinflamasi, antioksidan, mencerahkan kulit, membantu mengontrol produksi sebum, dan juga menyamarkan hiperpigmentasi.


Beta Glucan

Membantu merevitalisasi kulit yang mengalami tanda penuaan serta mencegah kerusakan DNA yang disebabkan radikal bebas.


7 Phyto Extracts

Tujuh phyto extracts yaitu moringa extract, mugwort extract, chamomile extract, bifida ferment extract, pomegranate extract, lotus extract, dan centella asiatica extract. 7 phyto extract berfungsi antara lain membantu menenangkan kulit yang iritasi, memperkuat skin barrier, dan mempercepat proses regenerasi kulit.


Triple Ceramide Complex

Membantu mengunci kelembaban kulit, memperbaiki skin barrier, serta antiinflamasi.


Allantoin

Membantu menghidrasi kulit dan mempercepat penyembuhan luka.


Tego cosmo C100 (creatine)

Membantu menenangkan dan melembabkan kulit serta anti-aging.

scarlett niacinamide serum
Scarlett Niacinamide Serum

Saya gunakan Scarlett Niacinamide Serum ini pada pagi dan malam hari. Kadang hanya pagi saja karena malam menggunakan serum retinol.


Setelah menggunakan selama 3 minggu, perubahan yang nampak kulit wajah terlihat lebih cerah dan terasa lebih lembab.


scarlett serum retinol
Scarlett Skin Smoothing Retinol Serum

Scarlett Skin Smoothing Retinol Serum


Scarlett Skin Smoothing Retinol Serum dikemas dalam botol kaca bening – tosca dengan isi bersih 15ml. Terdapat aplikator pipet transparan untuk mengambil serum.


Bagi yang bermasalah dengan kulit kusam, kasar, dan muncul tanda-tanda penuaan bisa pakai serum retinol ini. Cocok untuk semua jenis kulit dan dapat dipakai untuk usia 18 tahun ke atas. Catatan untuk ibu hamil dan menyusui sebaiknya tidak menggunakan serum retinol.


Beda dari serum niacinamide, Scarlett Retinol Serum hanya dapat dipakai di malam hari. Kulit akan lebih sensitif bila menggunakan retinol maka penting untuk memakai pelembab dan juga pakai sunscreen di pagi hari.


Karena ini pertama kalinya pakai retinol, saya gunakan Skin Smoothing Retinol Serum 3 kali seminggu. Setelah cek tidak ada tanda-tanda iritasi dan kulit terbiasa, saya tingkatkan 1-2 hari sekali.

Scarlett Skin Smoothing Retinol Serum
Scarlett Skin Smoothing Retinol Serum

Manfaat Scarlett Skin Smoothing Retinol Serum yaitu:


Retinol

Membantu menyamarkan garis-garis halus, meningkatkan produksi kolagen dan elastin, meningkatkan proses regenerasi kulit sehingga sel kulit mati terangkat dan kulit terlihat lebih cerah.


Hexapeptide-8

Membantu mengurangi tanda-tanda penuaan, menenangkan iritasi kulit, meningkatkan kelembaban, dan meningkatkan produksi natural hyaluronic acid dan kolagen pada kulit.


Vitamin C

Membantu mengurangi hiperpigmentasi dan mencerahkan kulit, mencegah efek buruk radikal bebas, dan mencegah penurunan produksi kolagen.


Pomegranate Extract

Membantu mencegah efek buruk radikal bebas, mengurangi tanda-tanda penuaan, mencegah pertumbuhan bakteri penyebab jerawat, dan meningkatkan proses regenerasi kulit.


Allantoin

Membantu menghidrasi kulit, menghaluskan tekstur kulit, dan mempercepat penyembuhan luka.


Warna serum retinol ini putih susu dengan tekstur kental namun cepat meresap. Tidak ada aroma saat menggunakannya.


Setelah menggunakan selama 3 minggu, perubahan yang nampak kulit wajah terasa halus, lembut, enak banget deh kalau dipegang. Flek-flek hitam masih ada namun jerawat jarang muncul. Sempat muncul satu jerawat kecil tetapi sekitar 2 hari sudah kempes dan tidak berbekas.

cara pakai scarlett retinol serum
tekstur serum retinol kental

 

Manfaat Kombinasi Skincare Retinol dan Niacinamide untuk Kulit Wajah


Setiap serum punya keunggulan masing-masing sehingga kita dapat menggunakan teknik layering dengan mengombinasikan dua serum dipakai bersamaan. Contohnya waktu pakai Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum, saya layer dengan Scarlett Glowtening Serum. Harapannya kulit wajah lebih cerah dan glowing.


Kombinasi skincare seperti di atas enggak bisa sembarangan. Ada yang boleh dan ada yang sebaiknya dihindari, tergantung komposisinya. Seperti serum retinol sebaiknya tidak digunakan bersamaan dengan serum anti acne.


Bagaimana dengan menggabungkan retinol dengan niacinamide?


Ternyata niacinamide dan retinol ini bestie, lho! Dikutip dari Alodokter, penelitian menyatakan bahwa niacinamide dapat mengurangi dan mencegah iritasi serta kulit kering karena pemakaian retinol. Kombinasi retinol dan niacinamide juga dinilai lebih efektif untuk mencegah dan mengurangi tanda-tanda penuaan, meratakan warna kulit, dan aman untuk mengatasi jerawat.


Urutan Pemakaian Serum Retinol dan Niacinamide

Jika mau menggunakan kedua serum bersamaan dapat menggunakan niacinamide terlebih dahulu. Diamkan beberapa saat hingga meresap lalu lanjutkan menggunakan serum retinol. Mudahnya, gunakan serum bertekstur cair ke kental.

scarlett retinol serum review
bestie Retinol dan Niacinamide makin OK dipakai bersamaan 

Jangan lupa setiap beli produk Scarlett kita dapat mengecek keaslian produk Scarlett dengan membuka link https://verifiy.scarlettwhitening.com. Masukkan kode unik yang terdiri dari huruf dan angka pada kemasan Scarlett. Cocokkan serial number yang muncul dengan serial number yang ada pada stiker hologram di botol.


Selama ini beli Scarlett via online. Saya suka dari kemasan serum Scarlett yaitu packagingnya OK dengan double box seperti pada foto. Jadi, proses pengiriman aman plus bubble wrap tebal. Botol kaca alhamdulillah enggak pecah selama pengiriman.

manfaat scarlett serum niacinamide
kemasan serum Scarlett

Beli Scarlett di mana? 


Order Scarlett di https://linktr.ee/scarlett_whitening, ya. Harga tiap serum sama dengan produk Scarlett lainnya yaitu @Rp75.000,00.


Sudah pakai serum Scarlett yang mana nih? Udah coba pakai Scarlett Niacinamide dan Retinol Serum?

 

Referensi:

https://www.alodokter.com/manfaat-kombinasi-retinol-dan-niacinamide-untuk-kulit-wajah

 

27 comments on "Review Scarlett Serum Retinol dan Niacinamide, Boleh Digabung? "
  1. Wah, produk skincare Scarlett ternyata ada 2 jenis serum ya, yang retinol dan niacinamide-nya. Oh yang retinol danya dapat digunakan pada malam hari ya. Jadi kesimpulannya kedua serum ini dapat dipakai namun ada sedikit jeda dulu sip2 mbak, jadi tau deh sekarang.

    ReplyDelete
  2. Waw..
    Amazing yaa.. Dengan penggunaan 2 bahan yang sedang terus dikembangkan di dunia skincare dan terbukti ampuh yakni Niacinamide dan Retinol, maka produk Scarlett Niacinamide dan Retinol Serum terbukti aman digunakan ibu hamil dan menyusui asalkan sdah konsultasi dengan dokter dan digunakan di trimester kedua kehamilan.

    Informasi yang penting banget, kak Helen...untuk para beauty enthusiast yang sedang bingung memilih skincare aman agar wajah tetap sehat terawat.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mbak Len, Niacinamide OK buat ibu hamil dan menyusui meanwhile Retinol TIDAK direkomendasikan untuk bumil busui.

      Delete
  3. Sudah makin banyak saja ya produk skincare dari Scarlett. Aku gak gitu paham kalau sudah urusan skincare hahaha. Baru tau ternyata serum retinol dan niacinamide ini bisa dipakai bersamaan ya, dan ternyata malah lebih efektif manfaatnya. Noted! Tertarik nih dengan serum retinolnya Scarlett.

    ReplyDelete
  4. ai udah 3 kali repurchase nih Helena (ai = ala Livy Renata, maklum abis nonton maraton dia sama si Nopek qiqiqiqiqii)

    Nah, sejak tahun 2020 ai pake dan cocok, so kadang pengen cobain yang lain tapi apa daya kulit ai sensitif, seketika memerah - gatal dan sampe besok tuh ada bekas scratching kalo digaruk!

    udah coba yang merah viral punya sejuta ummat pun tak bisa, padahal klaimnya untuk kulit kering, so hibahkan sama kakak ai aja hehhehee

    ReplyDelete
    Replies
    1. skincare memang cocok-cocokan sih yaa
      sadar diri aja kalau memang enggak cocok langsung oper ke aku *eh

      Delete
  5. yes bener banget mereka itu bestie! rata2 beberapa serum ada yg campurin kandungan2 ini. tp keren sih scarlett misahin karena ada bbrp yg ga boleh pake retinol atau niacinamide kan. Best banget sih ah , jadi pengen segera cobain juga nih.

    krn emang scarlett sebagus itu menurtku

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaa karena dipisah gini jadi bisa pilih mau pakai salah satu atau keduanya dengan di-layer.

      Delete
  6. Aku tuh masih bertanya-tanya tentang produk Scarlett.. kenapa ya tiap produknya harganya sama semua yaitu dibandrol Rp 75.000? Tapi ya emang beratnya tentu beda.. Aku kayaknya udah masukin serum ini ke keranjang belanjaku deh, coba ntar aku intip lagi wes..

    ReplyDelete
    Replies
    1. bahkan kandungan retinol pun tetap 75ribu loh
      enaknya gini sih jadi tiap beli udah tahu bakal harganya berapa

      Delete
  7. Kalopun ga mau pake bareng, tinggal niacinamidnya paka pagi, retinolnya pake malem, gitu ya mbak? Aku belum pernah coba nih serumnya scarlett.

    Btw kalo produk scarlett yg dijual di toaerba2 itu asli gak? Maksudnya, apakah skrg mmg sudah dijual.bebas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. oh iya memang ada juga dijual secara offline. Kalau gitu langsung cek aja ke situs Scarlett untuk verifikasi kode unik pada kemasan. Sebelum beli, cek dulu yah.

      Delete
  8. ini memang 2 ctive ingredietns yang kerap kita temui di beberapa produk skin care yang bisa mencerahkan kulit wajah

    ReplyDelete
  9. Scarlett emang terus inovasi yah buat memenuhi kebutuhan emak-emak. Aku juga baru tahu kalau niacinamide dan retinol bisa digabung. Berarti niacinamide dapat mengurangi dan mencegah iritasi serta kulit kering karena pemakaian retinol. Saling melengkapi yah, cocok buat emak2 30+ an wkwkwk.

    ReplyDelete
    Replies
    1. nah betul itu yaa apalagi jelang usia cantik makin butuh skincare anti-aging.

      Delete
  10. Sekarang serum dengan kandungan niacinamide itu lagi disukai ya.
    Scarlett malah udah ada produk serum dengan bahan kombinasi niacinamide dan retinol. Aku butuh serum yang untuk meratakan warna kulit, karena ada tuh daerah dekat telinga yang ada flek coklat.

    ReplyDelete
  11. Belum cobain maak ...
    Btw scarlet ini komplit ya maak...
    Kereen aq suka produk body scrub scarlet 👍...
    Kalau skincare belum berani mencoba kulitku swnsitif soalnyatar iseng2 kalau mau coba di tangan dulu.

    ReplyDelete
  12. Aku belum pernab gabungin retinol dengan niacinamide. Secara, aku juga baru2 ini coba retinol, jd agak hati2

    ReplyDelete
  13. Noted ini, suka bingung pakai yang mana sebaiknya, jadi karena serum punya keunggulan masing-masing maka kita dapat menggunakan teknik layering
    Kalau mengombinasikan dua serum dipakai bersamaan akan dapat hasil terbaiknya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul mbak selama memang ingredients yang digabung itu cocok seperti niacinamide dengan retinol OK. Tapi kalau retinol dengan anti acne enggak cocok.

      Delete
  14. Wah, ini serum terbarunya Scarlett yang baru launching tahun ini ya, Mba? Saya baru cobain yang Brightly Ever After Serum sama brightening serum aja. Nah, iya kadang ada yang khusus dipakai malam aja serumnya ya, kaya retinol ini. Memang harus diperhatikan juga kalau mengkombinasikan kedua serum. Berarti kalau pakai acne serum sebaiknya engga digabung ama retinol ya.

    ReplyDelete
  15. Scarlett kecintaan sejuta umat!

    Skincare ini R&D nya luar biasa

    Selalu beri inovasi kece maksimal. Concern bgt dgn kondisi kulit Asia ya

    ReplyDelete
  16. Bahan retinol memang bagus ya, mbak buat mencegah penuaan pada kulit kita. Sayang nih aku termasuk yang nggak terlalu rutin pakai skincare malam padahal penting banget skincare malam ini

    ReplyDelete
  17. Wah,. aku butuh nih kalau skincare anti penuaan. Aku pernah pakai Brightly serum dari scarlett dan sudah habis nih, hehehe. Soalnya anakku juga pakai produknya dan cocok loh

    ReplyDelete
  18. Klu serum Retinol di pakai bersamaan dengan Brigthtly ever after serum bolh gak sih. Mohon d jawab.

    ReplyDelete
  19. Mau tanya boleh? Serum retinol di pakai dgn rangkaian scarlett yg birhtly after bisa gak???

    ReplyDelete

Hai!
Terima kasih banyak ya sudah berkunjung. Semoga artikel tersebut bermanfaat.

Bagaimana komentarmu? Silakan tulis di kolom komentar, bisa pakai Name/URL. Kalau tidak punya blog, cukup tulis nama.

Ku tunggu kedatanganmu kembali.

Jika ada yang kurang jelas atau mau bekerja sama, silakan kirim e-mail ke helenamantra@live.com

Salam,
Helena

Auto Post Signature

Auto Post  Signature
Stay happy and healthy,