Beras menjadi item wajib belanja
bulanan. Saat stok beras menipis, duh galaunya, harus segera beli. Saat ga ada
merek langganan, ga apa deh beli aja beras yang ada di warung. Yang penting ada
sedikit stok di rumah. Memang ya makan nasi itu menjadi ciri khas orang
Indonesia. Belum makan kalau belum makan nasi. Sampai-sampai ketika anak
menolak makan nasi, tetapi ia mau kentang, ubi, dan karbohidrat lainnya,
sebagian orang tua tetap uring-uringan. Pokoknya harus makan nasi!
Dengan kebiasaan di atas, saya
sempat khawatir ketika tersiar kabar ada beras plastik atau beras yang nampak
terlalu sempurna karena dicampur bahan kimia berbahaya. Haduh, semoga dijauhkan
dari hal-hal negatif seperti itu. Paling aman sih menanam padi sendiri,
memanennya, hingga mengolah gabah menjadi beras. Ya seperti ketika berkunjung
ke desanya Mbok. Itu kalau hidup di desa yang sawahnya luas. Kalau di kota?
Bagaimana menjaga kualitas beras yang dimasak?
Menggiling padi di rumah? Bisa dong dengan Re-Rice Live Rice Maker (dok. pribadi) |
Pekan lalu saya berkunjung ke showroom
PT. Readboy Indonesia di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Di sana saya melihat
alat bernama Re-Rice. Mendengar nama tersebut, pikiran saya langsung tertuju
pada rice cooker. Bahkan ketika melihat Re-Rice untuk pertama kali saya masih
berpikir ini adalah alat penanak nasi. Apa kecanggihannya, ya? Apakah dapat
berbunyi bila pengguna lupa memencet tombol “cook”? Rupanya bayangan saya
salah. Re-Rice membantu setiap rumah tangga untuk menjamin kualitas beras yang
dikonsumsi.
Re-Rice Live Rice Maker merupakan
mesin penggiling padi yang praktis didesain untuk penggunaan rumah tangga agar
memperoleh beras hidup yang segar dan sehat. Ukurannya yang kecil dengan berat
8kg menjadikan Re-Rice mudah ditempatkan di rumah serta sangat mudah
dioperasikan.
Karena menggiling gabah sendiri,
otomatis beras yang dihasilkan masih fresh tanpa zat-zat tambahan. Bahkan beras
hidup Re-Rice masih mengandung kulit ari atau bekatul yang kaya akan serat,
vitamin, mineral, dan antioksidan. Warnanya tidak seputih dan selicin beras di
pasaran tetapi kandungan nutrisi di dalamnya yang masih segar dan bermanfaat.
Beras fresh yang dihasilkan disebut beras hidup karena diproses dari gabah yang
bila ditanam akan tumbuh menjadi padi.
Mesin giling padi Re-Rice dan berbagai beras hasil gilingan (dok. pribadi) |
Beras yang kaya akan serat ini
sebaiknya segera dimasak supaya tetap terjaga nutrisinya. Kalaupun disimpan
sekitar 3-4 minggu di dalam kulkas. Berbeda dengan beras yang dijual di
pasaran. Kita tidak tahu sudah berapa lama beras tersebut dipisahkan dari
sekamnya.
Re-Rice dapat menggiling 1kg gabah dalam waktu 3-7 menit (dok. pribadi) |
Sisa penggilingan berupa sekam yang dapat diolah menjadi pupuk tanaman (dok. pribadi) |
Dalam demo pemakaian Re-Rice
siang itu, Ibu Jenny menunjukkan pengoperasian mesin Re-Rice yang sangat mudah.
Menggunakan daya 170 W, bulir gabah dimasukkan lewat lubang atas mesin Re-Rice
dan dalam hitungan detik beras keluar dari samping. Proses penggilingan ini
dapat diulang 2-3 kali untuk mendapatkan beras yang siap masak.
Beras sehat ini tidak perlu dicuci sebelum dimasak. Pencucian beras secara berlebihan dapat mengakibatkan bekatul yang kaya gizi justru hilang.
Readboy Indonesia sebagai
distributor resmi Re-Rice Live Rice Maker menyediakan beras, gabah, beserta
alat gilingnya. So, pelanggan bisa memilih mau beli berasnya saja atau sekalian
beli Re-Rice supaya mudah menggiling padi di rumah.
Beras sehat ini tidak perlu dicuci sebelum dimasak. Pencucian beras secara berlebihan dapat mengakibatkan bekatul yang kaya gizi justru hilang.
Cara penggunaan Re-Rice Live Rice Maker (dok. pribadi) |
Mesin giling padi Re-Rice ini
menarik untuk dimiliki. Mesin buatan Jepang ini dipatok di harga Rp3.880.000,-
tetapi kini sedang masa promo menjadi Rp2.980.000,-. Setiap pembelian Re-Rice
Live Rice Maker model RR 18 akan mendapat bonus food container, strainer, dan
4kg gabah natural putih.
Sekali beroperasi, mesin ini
dapat menggiling 1kg beras hidup yang segar dan sehat dalam waktu 3-7 menit.
Ada timer-nya lho. So, sambil giling padi bisa mengerjakan pekerjaan lain.
Sedangkan beras yang tersedia
terdiri dari 4 macam, yaitu beras organik putih, beras natural putih, pink, dan
hitam. Ini pertama kalinya saya makan nasi hitam, tepatnya nasi goreng cakalang
menggunakan beras natural hitam. Rasanya enak dan teksturnya empuk. Mungkin
bagi sebagian orang aneh ya melihat kok warnanya hitam sih. Tetapi saya oke
saja makan nasi hitam tersebut.
Olahan nasi goreng dari beras hidup (dok. pribadi) |
Varian lain yang menarik yaitu
beras natural pink. Ini beda lho dengan beras merah. Beras pink ketika ditanak
tidak keras dan lebih mudah dicerna. Saya beli sekilo untuk diolah di rumah.
Alhamdulillah anak saya doyan. Suami yang anti dengan nasi berwarna selain
putih rupanya juga cocok dengan beras pink. “Tidak keras,” ujarnya.
Readboy Indonesia juga
menyediakan gabah yang dapat dibeli langsung di supermarket seperti Farmers
Market, Ranch Market, Foodhall, Diamond, atau menghubungi langsung showroom
Kelapa Gading di nomor (021) 29636296 atau whatsapp 081290999296. Pembelian
gabah dan beras ini free ongkir wilayah Jadetabek untuk pembelian di atas 10kg.
Setelah berkenalan dengan si mesin giling Re-Rice ini rasanya saya jatuh hati. Menggiling padi sendiri menjadikan saya tahu dan yakin kualitas beras yang saya konsumsi sehari-hari. Andai memiliki Re-Rice, saya ga khawatir dengan kualitas nasi karena dimasak dari beras hidup yang sehat dan segar. Gaya hidup sehat dapat dimulai dari memilih beras berkualitas. Mudah, kan?
Olahan beras pink cocok untuk anak. Teksturnya tidak sekeras beras merah. (dok. pribadi) |
Setelah berkenalan dengan si mesin giling Re-Rice ini rasanya saya jatuh hati. Menggiling padi sendiri menjadikan saya tahu dan yakin kualitas beras yang saya konsumsi sehari-hari. Andai memiliki Re-Rice, saya ga khawatir dengan kualitas nasi karena dimasak dari beras hidup yang sehat dan segar. Gaya hidup sehat dapat dimulai dari memilih beras berkualitas. Mudah, kan?
Re-Rice Live Rice Maker model RR
18
Weight: 8kg
Dimension: 422mm x 320mm x 424mm
Material: plastic food grade,
stainless strainer
Electrical: 170W ; 220V/50Hz
Guarantee: 5 years for service
and 1 year for sparepart.
Sentra Bisnis Artha Gading Blok
A7D No.17,
Jl. Boulevard Artha Gading,
Kelapa Gading – Jakarta Utara
Website: www.RBShop.id
Facebook: RBShop
Instagram:
rbshop_rebread_renoodle
Twitter: rbshopid
Wah bisa giling padi di rumah, mantap mba :D
ReplyDeleteHuaahhh keren banget ini inovasinya mbak. Semakin praktis saja :)
ReplyDeleteKlO dr segi harga brp mbaa? Apakah setara dg rice cooker? Atau diatasnya? Makin canggih saja teknologi saat ini.
ReplyDeleteKeren ya bisa giling padi sendiri di rumah bakal mengajarkan anak memiliki kualitas beras
ReplyDeleteMbak Helena mesin gilingnya praktis juga buat ibu-ibu yang punya bayi yaa. Baru tahu kalo bosa buat giling padi. Kerennn
ReplyDeleteTergoda sama beras pink, mau bikinin donk Maak!
ReplyDeleteBtw makin canggih aja ya jaman sekarang, alat ini keren, bisa meringankan beban petani. Penasaran pengen nyobain iihhh ..
Jadi tiap hari kudu harus ngegiling sendiri biar sehat. Cepat proses penggilingan nya
ReplyDeleteGak perlu lagi ke cianjur. Kerumah Teh oki apalagi. Berapa watt
ReplyDeleteWow banget. Makin kecw aja ya perubaham zaman dan teknologi ini. Makin memudahkan.
ReplyDeleteSerba canggih ya zaman sekarang bisa giling beras sendiri.
ReplyDeletewow. keren banget mbak. aku pengen beli jadinya. tapi masih mahal yak. hahahaha
ReplyDeletewah canggih ya, bisa bikin beras organik dirumah
ReplyDeleteMupeng mesin gilingnya. Aku kepikiran ngadoin pakdhe budheku yg masih punya sawah sendiri di desa pasti seneng banget :D
ReplyDeleteWaw ... Inovasi yang keren ya mbak. Tentu beras hasil penggilingan lebih sehat dan fresh, lebih banyak serat daripada yang beli di toko. Mantap nih ^^
ReplyDeleteHarganya sekitar berapaan nih mbak? Enak nih klo bisa giling padi sendiri..
ReplyDeleteAwesome banget alatnya, nambah lagi di wishlist. Jaman now, semua bisa dilakukan hanya dengan sekali sentuh ��
ReplyDelete